Kamis, 02 Januari 2020

DAMPAK INOVASI TEKNOLOGI BESERTA KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA


Gambar terkait

DAMPAK INOVASI TEKNOLOGI BESERTA KELEBIHAN DAN KEKURANGANNYA


Teknologi sendiri adalah sebuah terminology yang telah meluas dari arti aslinya. Tadinya teknologi digunakan untuk menggambarkan kumpulan pengetahuan (know-what & know-why), keahlian (know-how) yang membuat kita bisa memanfaatkan sumber daya alam dan lingkungan kita. Pada masa saat ini, teknologi diartikan sebagai implementasi dari rekayasa/teknik dan ilmu sains. Implementasi berarti dalam skala industri adalah bisa diproduksi masal dan di”nikmati” secara massal pula.

Teknologi dalam dunia nyata sering digunakan juga untuk hasil karya yang berupa produk, mesin, metode kerja, dan lainnya


Inovasi membutuhkan teknologi, karena teknologi dapat membantu manusia untuk berkreasi, yaitu mengimplementasikan idenya menjadi sebuah karya. Anda punya ide untuk menggambar ilustrasi cerita yang anda ingin jual, apakah anda akan “bercerita” kepada calon pembeli anda seperti ini: “saya akan menggambar sebuah burung terbang mengangkasa dilangit biru dengan background pantai, dst”

Tentu tidak, anda perlu membuat draft gambar yang akan anda gambarkan.Dulu teknologi membantu anda dengan membuatkan kertas, memproduksi tinta, kursi untuk duduk dan meja. Saat ini teknologi memberikan anda notebook/pc, printer berwarna, touch pad dan internet untuk tidak perlu hadir dalam rapat presentasinya.

Teknologi bisa berkembang akibat inovasi. Inovasilah yang menjadi dasar teknologi-teknologi yang mendukung kita bekerja saat ini. Inilah sebabnya ada mata kuliah yang menggabungkan inovasi dan teknologi ini. Manajemen inovasi berarti anda menciptakan sebuah organisasi yang memberikan lingkungan kondusif bagi manusia untuk berkreasi, manajemen teknologi berarti bagaimana organisasi peka terhadap teknologi dan merencanakan adopsi teknologi secara terstruktur supaya tetap kompetitif (dimana didalamnya termasuk mengakomodir inovasi).

Jadi jika ada yang mengklaim bahwa teknologi adalah bagian dari inovasi, atau inovasi bagian dari teknologi, ya sah-sah saja, tergantung cara pandangnya. Mirip dengan telor ama ayam: siapa duluan. Sebaiknya sih memang diajarkan kedua-duanya, karena sebenarnya keduanya adalah siklus, dan untuk segala hal yang berbentuk siklus, anda bisa mulai dari mana saja asalkan anda teruskan hingga siklusnya kembali. Dan ada siklus yang lebih sulit dijelaskan apabila dimulasi dari suatu titik, dibandinkan titik yang lain.



* Dampak positif Teknologi saat ini, diantaranya :

1. Dapat mencari dan memperoleh informasi dengan mudah dan cepat
2. Semakin cepat dalam hal : berkomunikasi, mencari informasi, bepergian, dll
3. Dapat menghemat waktu, efisien, efektif
4. Sarana mendapat hiburan dengan mudah



*Dampak negatif Teknologi saat ini, diantaranya :
1. Penyalahgunaan terhadap fungsinya, terutama di bidang Komunikasi (Sos-Med)
2. Banyak beredar informasi hoax
3. Ada juga informasi yang kurang mendidik
4.penipuan



Itulah dampak negatif dan positif dari inovasi teknologi,karena perkembangannya sangat pesat maka kita sebagai pengguna bisa memanfaatkan dampak positif nya dan juga menghindari dampak negatif nya 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ringkasan Prinsip-Prinsip Dasar Desain Grafis Pengantar Animasi & Desain Grafis

Ringkasan Prinsip-Prinsip Dasar Desain Grafis Pengantar Animasi & Desain Grafis Disusun oleh : Malik Al Fajar  13118950 3KA22 UNIVERSITA...